Saturday, January 3, 2015

Lesson 1 : KEHILANGAN

kehilangan itu menyakitkan, apapun alasannya, bagaimanapun tragedinya.
tak ada kehilangan yang tak menyakitkan, tak ada kehilangan yang membuat kita "baik baik saja".
sebagaimanapun kamu menyangkalinya, kehilangan tetaplah menyakitkan.
kamu mungkin bisa menyangkal : "ya kalau bisa nerima, kan akan baik baik aja"
tapi proses penerimaan tak semudah itu, soul.
everything need a process, right?
begitu pula dengan proses penerimaan atas kehilangan.
but let me teach you about this. *sok-sokan* *toyor* :p
aku pernah baca tweetnya Agus Noor yang di retweet Mbah Sudjiwo Tedjo, tweetnya gini :
"ajari aku bahagia, senja. agar memahami kehilangan, atau yang akan tiada. bukan sebagai satu-satunya duka"
belajarlah dari senja, soul.
kalau senja tak menghilangkan dirinya, kita tentu akan kelelahan karna tak ada malam yang membuat kita terlelap. melelahkan, bukan?

kehilangan itu pengorbanan, dan di sisi yang dikorbankan, tak kan pernah ada yang disebut keadilan.
they must say "it's not fair" !
karna waktu itu, mereka tidak tau apa yang akan mereka dapat setelah kehilangan sesuatu atau bahkan seseorang yang saat itu sangat berarti.
dan karna waktu itu, mereka pun tak tau : jika mereka tak kehilangan, keadaan justru akan lebih dari sekedar ketidakadilan.

soul, kalau 16 desember lalu aku tak menghilangkan diri dari seorang yang menganggapku sangat berarti. aku jauh lebih tidak adil. karna tak ingin mengorbankan siapapun, kemudian malah menjalani semuanya dalam waktu bersamaan.
bukankan itu jauh lebih kejam dari sekedar "ga adil" ?
belajarlah, soul.
tak selamanya membuat kehilangan itu tak baik.
menyakitkan memang, tapi mempertahankan semuanya dalam kebohongan ini akan jauh lebih menyakitkan nantinya.

Big Daddy always be with you, soul.
selamat membuat keputusan. aku menantimu :)



2 comments:

  1. coba fontnya agak dibikin ramah mata dikit. dan jangan sama ama warna backgroundnya...

    Well...kadang harus kehilangan dulu biar tau rasanya punya :-D

    ReplyDelete
  2. buahahahaha ditampung, mba ariii...thank you advicenyaaa :*
    maklumin aja ya, blognya bocah jadi gini hehehehe.

    nahhh ! pelajaran berikutnya dari kehilangan adalah supaya kita lebih mensyukuri apa yang kita punya sekarang. kalo ga kehilangan, ga ada bersyukur2nya udah dikasih kesempatan memiliki banyak hal :D

    ReplyDelete